LANDASAN TEORI DIGITAL BOOK
(TUGAS KE 12)
Mata
kuliah
TEKNOLOGI
INFORMASI
Dosen :
DR.
Hudiana Hernawan, MS.
Soleh
NIM. 14866022
X/A
PASCASARJANA
PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PEMBELAJARAN
SEKOLAH TINGGI
KEGURUAN DAN ILMU
PENDIDIKAN
STKIP GARUT
TAHUN 2015
LANDASA TEORITIS TENTANG DIGITAL
BOOK
A. Pengertian E book
Electronic book
(ebook) atau disebut buku elektronik dalam bahasa Indonesia adalah bentuk
digital dari buku biasa (tercetak) yang membutuhkan personal computers, mobile
phones, atau alat khusus untuk membacanya yang disebut ebook reader atau ebook
devices(wikipedia). Ebook adalah representasi elektronik dari sebuah buku yang
biasanya diterbitkan dalam bentuk tercetak namun kali ini berbentuk
digital(Lee, 2004:50). Berdasarkan definisi ini dapat kita simpulkan bahwa
ebook memiliki dua sifat penting, yaitu: pertama, ebook berbentuk digital.
Kedua, ebook membutuhkan alat baca khusus.
E-book adalah singkatan dari Electronic
Book atau buku elektronik. E-book tidak lain adalah sebuah bentuk buku yang
dapat dibuka secara elektronis melalui komputer. E-book ini berupa file dengan
format bermacam-macam, ada yang berupa pdf (portable document format) yang
dapat dibuka dengan program Acrobat Reader atau sejenisnya. Ada juga yang
dengan bentuk format html, yang dapat dibuka dengan browsing atau internet
exsplorer secara offline. Ada juga yang berbentuk format Excel.
Sebuah E-book, sebagaimana didefinisikan oleh Oxford Kamus bahasa Inggris,
adalah “versi elektronik dari buku cetak yang dapat dibaca pada komputer
pribadi atau perangkat genggam yang dirancang khusus untuk tujuan ini”. E-book
didedikasikan bagi mereka para pembaca media elektronik atau perangkat
e-book baik melalui komputer atau bisa juga melalui ponsel yang dapat digunakan
untuk membaca buku elekronik ini.
B.
Manfaat E book
E
book memiliki banyak manfaat, antara
lain:
·
Ukuran fisik kecil.
Karena eBook memiliki format
digital, dia dapat disimpan dalam penyimpan data (harddisk, CD-ROM, DVD) dalam format
yang kompak. Puluhan, bahkan ratusan, buku dapat disimpan dalam sebuah DVD
sehingga tidak mengambil banyak tempat (ruangan yang besar)
·
Mudah dibawa.
Beberapa buku dalam format eBook dan
journal dalam bebtuk E journal dapat dibawa dengan mudah, sementara itu membawa
buku dan journal dalam format cetak sangat berat.
·
Mudah diproses.
Isi dari eBook dan E journal dapat
dilacak, di-search dengan mudah dan cepat. Hal ini sangat bermanfaat bagi orang
yang melakukan studi literatur.
·
Mudah didistribusikan. Pendistribusian dapat menggunakan
media elektronik seperti Internet.
·
Mudah dipublikasikan,diakses dan disalin
C. Implikasi Pengaksesan E book
Perkembangan Teknologi Informasi telah berdampak luas dalam
berbagai bidang kehidupan. Pada bidang
pendidikan, pemerintah telah gencar mengaplikasikan teknologi ini sebagai
sarana mendekatkan program-program pemerintah dengan masyarakat. Munculnya
website depdiknas, e-learning dari universitas-universitas dalam maupun luar
negeri, informasi beasiswa dan lain-lain yang secara online dapat diakses oleh
masyarakat dimanapun berada sangat berperan untuk mencerdaskan kehidupan
bangsa. Di tingkat sekolah, adanya kurikulum Teknologi informasi sebagai mata
pelajaran wajib di sekolah menengah, Kompetensi ini akan sangat berdampak pada
kemampuan siswa untuk memperkaya sumber-sumber belajar dari internet yang tidak
mereka dapatkan dari pelajaran di sekolah.
DAFTAR
RUJUKAN
*Wikipedia.2010.Pengertian
E book.(online)http://tempatebook.com/pengertian-ebook.html.Diakses tanggal 12 Februari 2011
*Manalu,D.2010.Pengertian
E book dan Tips membuat E book dengan Cepat.(online)http://managementfile.com/journal.php?id=719&sub=journal&page=ict.
Diakses tanggal 12 Februari 2011.
*Universitas
Negeri Malang.2010.Perpustakaan.(online)http://library.um.ac.id/.Diakses tanggal 12 Februari 2011.
*Wawan.2011.Buku
dan E book Gratis.(online)http://buku2gratis.blogspot.com.Diakses tanggal 12 Februari 2011.
*Wawan.2010.Gudang
Obral E book Lengkap(online) http://wawan-ebook.110mb.com.
Diakses tanggal 12 Februari 2011.
*Wawan.2010.Obral
E book.(online) http://ebook2murah.blogspot.com.Diakses
tanggal 12 Februari 2011.
*Wawan.2010.Rahasia
Bisnis Pengeruh Kekayaan.(online)http://bisnistop.110mb.com. Diakses tanggal 12 Februari
2011.
*Wawan.2010.Bisnis
Top.(online)http://bisnistop.110mb.com/wujudkan. Diakses tanggal 12 Februari 2011.
*Raharjdo,B.2002.Rancanga
abc eBook.(Online).http://www.cert.or.id/~budi/articles/ebooks/ebooks.pdf. Diakses tanggal 12 Februari 2011.
*Addbrite.2007.Kelemahan
E book.(online)http://blog.persimpangan.com/blog/2007/08/05/kekurangan-e-book/.
Diakses tanggal 12 Februari 2011.
The Casino Site | RSN Games & Betting Sites
BalasHapusThe Casino Site. A complete guide on all 수 있습니다 of The drsfay.com Casino 라이브 배팅 Sites 샌즈 including top casino 마이크로게이밍 site bonuses and games. Sign up at The Casino today!